Senin, 09 Agustus 2010

Manfaat ngopi..... :)


Karena hobi baget ngopi dan termasuk pecinta kopi  ditambah juga waktu nulis ini ditemani dengan secangkir kopi panas ( hhehehehe ^^ ), jadi mau nulis artikel yang berhubungan dengan Kopi. Banyak yang belum tahu kalau ternyata kopi bisa mencegah diabetes. Sebuah tim ilmuwan melaporkan adanya bukti baru bahwa minum kopi dapat membantu mencegah diabetes, yang diperkirakan sebagian besar karena kandungan kafein dalam kopi. Ini merupakan temuan pertama yang secara jelas mengaitkan antara kafein dan diabetes, yang diperlihatkan pada percobaan terhadap binatang. Temuan ini dimuat di Journal of Agricultural and Food Chemistry, terbitan Masyarakat Kimia Amerika (ACS).
Para peneliti, Fumihiko Horio dan rekannya, mencatat bahwa penelitian terakhir telah menunjukkan bahwa minum kopi secara teratur dapat mengurangi resiko diabetes tipe 2. Penyakit ini mempengaruhi jutaan orang di Amerika Serikat dan meningkat di seluruh dunia. Namun, hanya sedikit bukti yang berasal dari studi yang dilakukan terhadap hewan di laboratorium, yang digunakan untuk melakukan penelitian yang tidak dapat dilakukan pada manusia.
Para ilmuwan memberi makan kopi kepada sekelompok tikus di laboratorium yang biasa digunakan untuk mempelajari diabetes. Konsumsi kopi mencegah pengembangan gula darah tinggi dan juga meningkatkan sensitivitas insulin pada tikus, sehingga mengurangi risiko diabetes.


…Konsumsi kopi mencegah pengembangan gula darah tinggi dan juga meningkatkan sensitivitas insulin…


Kopi juga memberikan manfaat lain yang menguntungkan berupa perubahan pada lemak hati dan adipocytokines yang berkaitan dengan penurunan risiko diabetes. Studi ini juga menunjukkan bahwa kafein mungkin “salah satu senyawa anti-diabetes yang paling efektif dalam kopi,” kata para ilmuwan tersebut.
hhmmm.... ternyata selain ngopi itu asyik serta bisa menghilangkan lemas dan ngantuk, ngopi juga punya manfaat lain sebagai pencegah diabetes, so.. ayo kita ngopi !!! ( asal jangan berlebihan )  ^_^



 Bagiku cinta itu seperti secangkir kopi hangat.





Walau hitam pekat, namun ia tetap memikat.
Harum aromanya menyeruak, menggoda hasrat untuk mereguknya.
Jangan kau teguk terlalu cepat, atau jiwamu hangus terbakar.

Bagiku cinta itu seperti secangkir kopi hangat di pagi dingin.
Hangatkan jiwa yang menggigil kaku.
Jangan biarkan ia menjadi dingin, atau hatimu akan beku tanpa rasa.

Bagiku cinta itu seperti secangkir kopi hangat di malam gelap.
Temani sunyi meniti malam.
Menjaga hari jangan sampai terlelap.

Secangkir kopi hangat dengan sedikit gula.
Manisnya membawa surga dalam dekapan
Candunya adalah alasan, untuk tetap bertahan 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar